Jerawat disebabkan oleh pori-pori
yang tersumbat dan bakteri dalam kulit. Jadi Jerawat tumbuh bukan hanya dibagian wajah, tapi disemua bagian kulit yang
terdapat pori-pori, misalnya punggung. Hanya saja wajah lebih rentan terkena
jerawat karena wajah lebih sering terpapar debu, polusi udara dan sebagainya.
Namun tidak hanya itu jenis kulit juga tentu berpengaruh, wajah yang berkulit
berminyak lebih cenderung berjerawat karena memiliki pori-pori yang lebih besar
dibanding kulit kering dan normal.